Judulnya nyindir banget tuh...Habisnya saya bingung mau diberi judul apa. Sedikit curhat aja nih buat Anda yang sependapat dengan saya.
Setelah saya amati kasus si model cantik Manohara, sekarang banyak sekali stasiun TV swasta membuat sinetron yang bernuansa negeri seberang, Malaysia. Bahkan sampai produksi lebih dari satu sinetron. Coba saja lihat Indosiar setiap malamnya sekitar jam 7. Tapi itu jika Anda ingin melihat seorang gadis dengan "Tangisan Issabela"nya. Dan sepertinya akan diluncurkan lagi sinetron berjudul "Jiran". Sebenarnya bisa diambil positifnya,Anda akan semakin menguasai bahasa Melayu. Karena bahasa yang digunakan juga memakai bahasa itu. Lumayan bisa buat koleksi bahasa.:-DTentunya RCTI tidak mau kalah, dengan bermodalkan pemeran aslinya si Manohara. Tinggal lihat saja bagaimana kemampuan akting model cantik di layar kaca besok. Seperti di Indosiar, RCTI juga mengeluarkan Issabela. Entah apa perbedaan antara sinetron tersebut dengan sinetron-sinetron sebelumnya.
Sinetron lagi, sinetron lagi.
catatan blogger seo matre ajib
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment
Jangan sia-siakan form komentar ini hanya untuk dipandangi saja. Tinggalkan jejak Anda
Terima kasih atas komentarnya
ttd
Admin